Professional, Global, Entrepreneurship

Penguji Sidang Promosi Doktor
Dosen Pertanian UM Buton menjadi Penguji Eksternal Sidang Promosi Doktor di UHO Kendari

Setelah tahun lalu dipercaya sebagai salah satu Invited Speaker pada The International Conference of Interdiciplinary Research on Green Environment Approach (ICROEST) 2019 di Universitas Hasanuddin Makassar, Wa Ode Al Zarliani oleh Pasca Sarjana Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari diberi kepercayaan untuk menjadi Penguji Eksternal pada Sidang Promosi Doktor salah seorang mahasiswa UHO Kendari pada 10 Januari kemarin.


Ani, begitu sapaan akrabnya juga tercatat sebagai salah satu alumni dari Program Doktor UHO Kendari. Bahkan dirinya baru saja menyelesaikan Program Doktornya pada 16 April tahun lalu dengan Predikat Cumlaude. Sehingga dirinya merasa terkejut ketika mendapatkan Undangan sebagai Penguji Eksternal.

UM Buton terus mendorong para dosennya untuk terus meningkatkan kapasitas kompetensi keilmuannya agar mampu diakui dan termanfaatkan keahliannya. "Ini adalah bagian recognized tenaga pendidik, dan saya sebagai Rektor UM Buton selalu berpesan kepada para dosen untuk terus meningkatkan kapasitas keilmuannya agar dapat termanfaatkan bagi masyarakat luas" Ujar Ani yang juga sebagai Rektor UM Buton.

"Saya atas nama pribadi dan atas nama sivitas akademika UM Buton mengucapkan terimakasih kepada Rektor dan Direktur Pasca Sarjana UHO Kendari yang telah memberikan kepercayaan dan kesempatan yang luar biasa ini" tutup Ani. (AS)

Bagikan Berita